Saya kira ketimpangan hanya terjadi pada kaum perempuan dan laki-laki, orang miskin dan orang kaya, masyarakat dan pemerintah, orang pintar dan orang malas, tapi ternyata berlaku juga pada kaum muda.
Di buku itu ada sedikit penjelasan tentang orang dewasa yang udah keenakan hidup seperti biasa, makan, bekerja, tidur hingga akhirnya membuat dia terus terperosok pada bulu-bulu kelinci yang hangat, lembut dan nyaman.
Sejak dari sekolah dasar bahkan mungkin taman kanak-kanak, para guru selalu menanamkan diingatan muridnya bahwa kita harus mempunyai cita-cita yang setinggi langit, entah langit ketujuh atau langit mana, yang jelas setinggi langit sampe kamu bisa menyentuh bulan dan matahari atau planet lain.